Monday, May 13, 2019

Lab Komputer SMP Labschool Jakarta

Halo... Kali ini saya akan menceritakan tentang lab komputer di SMP labschool Jakarta. Di SMP labschool Jakarta ada lab komputer yang terletak di gedung BPS Labschool, BPS adalah singkatan dari Badan Pengolah Sekolah lab komputernya ada di lantai dua. Di depan lab komputer SMP ada lab komputer SMA. Di dalam lab komputer SMP ada lebih dari 30 komputer dan ada lebih dari 2 AC. 
Nama gurunya adalah Pak Wijaya Kusuma dia dipanggil Omjay dia merupakan guru TIK dan blogger Omjay orangnya seru, ramah, dan baik dan dia mempunyai asisten namanya ( saya lupa namanya ). Letak lab komputer yang agak jauh dari kelas membuat saya malas karena gedung BPS dan kelas 7D yang ada di SMP jaraknya tidak terlalu deket. Di labkom suhunya dingin dan jika pada selesai mengerjakan tugas ada yang main game online dan ada yang buka youtube atau sambil mengerjakan tugas sambil mendengarkan lagu dari youtube atau spotify.
Kesan saya di lab adalah labkom nya bagus, komputernya bagus dan internetnya juga lumayan cepat walaupun dipake oleh banyak anak

PROFIL PAK WIJAYA KUSUMAH
Omjay nama lengkapnya adalah Wijaya Kusuma, S.Pd, M.Pd, dia lahir di Jakarta, 28 Oktober 1972 . Menyelesaikan pendidikan S1 di IKIP Jakarta pada Jurusan Pendidikan Teknik Elektro (1990-1994). Telah menyelesaikan pendidikan S2 pada Program Studi Teknologi Pendidikan (TP) Pascasarjana UNJ (2007-2009) dan mulai tahun 2014 ini melanjutkan pendidikan ke S3 Program Studi Teknologi Pendidikan Pascasarjana UNJ. Mohon doanya cepat selesai dan dapatkan gelar doktor pendidikan. Sejak 1992 hingga saat ini berkarier sebagai pengajar bidang studi TIK di SMP Labschool Jakarta. Semasa kuliah di IKIP Jakarta aktif di beberapa organisasi, yaitu: Ketua Umum HMJ Teknik Elektro FPTK IKIP Jakarta, Ketua HMI Komisariat FPTK IKIP JAKARTA, Ketua Musholla "Al Biruni" FPTK IKIP JAKARTA, Sekretaris Senat Mahasiswa FPTK IKIP JAKARTA, dan Ketua LP2TK IKIP JAKARTA Bidang Perangkat Lunak (1994-1996).
Pengalaman organisasi lainnya adalah dia pernah menjadi Sekretaris Alumni Elektro FT-UNJ (2006-2011), Kepala Humas Ikatan Pengembang Teknologi Pendidikan Indonesia (IPTPI) Pusat, Sekertaris jenderal Komunitas TIK dan KKPI (KOGTIK) DAN IKATAN GURU TIK PGRI, Penulis Teraktif Kompasiana.com, Penasehat Komunitas Blogger Bekasi, Mantan Pengurus Pusat Ikatan Guru Indonesia (IGI), Penasihat Ikatan Guru Indonesia (IGI) Wilayah Bekasi, Konsultan pendidikan di beberapa sekolah swasta, Pendiri Komunitas Sejuta Guru Ngeblog (KSGN), Founder Teacher Writing Camp (TWC), Founder Ikatan Profesi Guru Indonesia (IPGI), dan pernah menjadi Pembina Redaksi majalah "Gema" SMP Labschool Jakarta, dana beberapa sekolah di Jakarta.
Beberapa karya ilmiah yang diterbitkan omjay untuk tingkat nasional adalah:
Proses Pembelajaran Internet dalam Meningkatkan Imtak Siswa (2005), Pembelajaran Berbasis ICT di Kelas Akselerasi dalam meningkatkan Imtak-Iptek secara Terpadu (2006), Peningkatan Imtak Siswa Berbasis Proses Pembelajaran Word melalui CTL & Portofolio (2007), Peningkatan Kualitas Pembelajaran Internet di Kelas Akselerasi dengan metode CTL & Penilaian Portofolio (2007), Menumbuhkan Kreativitas Menulis Siswa Akselerasi melalui Belajar Mandiri pada Pembuatan Blog di Internet (2008), Upaya Meningkatkan Minat dan Kreativitas Menulis Melalui Pengelolaan Blog di Internet (2008). Itu adalah beberapa buku yang dibuat oleh Omjay
Motto Omjay adalah KEJUJURAN KUNCI KEBERHASILAN dan KESUKSESAN.
Sekian dari saya... Terima kasih telah membaca

No comments:

Post a Comment